20 Gaun tenun songket “Babe” karya Anna Mariana menuju Washington

 In News Online

Sebanyak 20 busana kain songket “Babe” rancangan Anna Mariana akan mengikuti ajang DC Fashion Week di Washington DC, Amerika Serikat pada 25 Februari 2018.

“Semoga tenun songket Indonesia dapat diterima dengan baik, dan masyarakat di dunia internasional lebih mengenal kain tenun songket,” kata DR Hj. Anna Mariana SH. MH, MBA dijumpai usai fashion show kecil di butiknya di kawasan Pondok Indah, Jakarta, Rabu (21/2/2018) malam.

Malam itu menjadi semacam gladi resik. Sejumlah model peragawati mengenakan busana rancangan Anna Mariana, yang akan dibawa ke Washington.

Anna Mariana selain lawyer aktif adalah juga desainer kreatif untuk kain tenun dan songket.

Tahun 2016, ia melahirkan karya baru tenun dan songket Betawi, yang mengangkat motif dengan mengadopsi icon khas Betawi seperti ornamen ondel-ondel, kembang kelapa, gigi balang, elang bondol dan lain-lain. Jauh sebelum itu, Anna lebih dulu merancang songket khas Bali.

Kain tenun dan songket khas Bali serta Betawi itu disingkat “Babe” (Bali Betawi).

Secara khusus, karya Anna berupa tenun dan songket motif Betawi telah digunakan Presiden Jokowi dan Ibu Iriana saat Lebaran Betawi Juli 2017.

“Jenis yang sama juga dikenakan oleh Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Anies Baswedan dan Sandiaga Uno beserta isteri masing-masing, saat mereka mendapat gelar kehormatan Abang dan Mpok Betawi pada Desember 2017,” ungkap isteri Tjokorda Ngurah Agung Kusumayudha, SH MH MSc ini.

Untuk pertunjukan di sesi International Couture Collections DC Fashion Week di Franklin Square 1315 K St NW, Washington, Anna mengeluarkan 20 kreasi tenun dan songket Babe.

“Babe singkatan Bali dan Betawi. Saya memadukan corak Bali dari motif kain poleng dan tenun Betawi!” katanya antusias

Pada sentuhan Bali, Anna menempatkan corak poleng, yakni motif kain kotak kotak berwarna hitam putih (Rwabhineda) yang sangat popular dan menjadi icon dalam kehidupan masyarakat Bali.

“Dalam paham masyarakat Hindu, Rwabhineda melambangkan dua sifat yang bertolak belakang, yakni hitam putih, baik buruk, panjang pendek, kaya miskin dan sebagainya,” ungkap Anna menerangkan secara filosofis.

Sementara itu, warna hitam putih pada Poleng, melambangkan beberapa hal. “Hitam melambangkan kekuatan Wisnu, yaitu Tanah kesuburan dan kelahiran. Sedangkan putih melambangkan kekuatan Siwa yaitu, angkasa, lambang kehidupan, kebersihan, dan kesucian serta kembalinya segala sesuatu kepada Tuhan (Pralina).

Sedangkan nuansa tenun dan songket Betawi sebuah kain maha karya yang diciptakan Anna Mariana di Jakarta, (mulai dari design benang untuk ditenun hingga menjadi kain dan didesain menjadi gaun) ditampilkannya dalam warna Merah Putih,

“Seperti warna Bendera Merah Putih ciri khas Indonesia, dan juga ada sentuhan burung Garuda yang merupakan lambang negara dan dikenal juga sebagai simbol Bhineka Tunggal Ika,” ujar Anna lagi.

“Karya saya untuk DC Fashion Week ini berupa gaun gaun bergaya internasional namun kuat menyimpan motif ciri khas budaya Indonesia!”

Anna menyebut, tujuannya membuat design tersebut, agar masyarakat di Washitong DC khususnya, dan masyarakat di Amerika pada umumnya, bisa mengenal dengan mudah tentang Indonesia, termasuk mengenal budaya dari berbagai daerah.

Sekaligus ia juga ingin memperkenalkan bahwa dari berbagai daerah di Indonesia ternyata mempunyai ciri khas kain tenun dan songket yang berbeda-beda.

“Di mana kain-kain tenun dan songket dibuat masih dengan cara sangat tradisional, yakni dengan teknik handmade. Kesemuanya memiliki jenis motif yang beragam, unik, dan indah dan menyimpan kekuatan budaya tradisi Indonesia,” ujar Anna.

Melalui sentuhan dan balutan busana bernuansa tenun dan songket tradisional, handmade khas Bali dan Betawi, yang didesignnya secara khusus, Anna berharap, “Ini dapat menjadi ajang berbagi pengetahuan sekaligus promosi budaya Indonesia di Amerika.”

Bagi Anna menggelar fashion show ke Amerika bukan sekadar gaya gayaan untuk pamer karya.

“Harapan saya, karya designer yang mengangkat budaya lokal Indonesia semakin berkibar dan terus mengangkat nama Indonesia di kancah fashion dan mode di dunia Internasional,” ujar Anna. (imam)

Source :  http://tabloidkabarfilm.com/berita/1798/20-gaun-tenun-songket-babe-karya-anna-mariana-menuju-washington-dc.html

Recommended Posts

Start typing and press Enter to search